Wahai,,,

Wahai engkau manusia
tak sadarkah engkau
Engkau adalah makhluk
yang selalu dipenuhi kemunafikan

Engakau selalu tertawa
dan selalu bahagia
dengan kebohongan
yang telah menutup pintu hatimu

Wahai engkau manusia
tak sadarkah engkau
Engkau adalah makhluk
yang pernuh dengan kedengkian

Engakau telah lupa
dan tak mau lagi mendengar
tak mau merasakan
atas apa yang telah kalian perbuat

Wahai engkau manusia
tak sadarkah engkau
Engkau adalah makhluk
yang pernuh dengan keserakahan

Engaku selalu kurang
selalu meminta lebih
dan tak mau merasa bahagia
dan tak pernah mau bersyukur

Wahai engkau manusia
tak sadarkah engkau
Engkau adalah makhluk
yang pernuh dengan kebuasan

Engkau selalu memangsa
selalu mencari cela
dan selalu dan selalu
rakus akan kesenangan

Tak sadarkah engaku Manusia
kalo engaku pernah berjanji
dan akan selalu mepati
akan perintah-perintaNYA

kini engkau Manusia
telah melupakannya semua
karena tipuan dunia
yang selalu kalian puja-puja

No comments:

Post a Comment